Mari Selamatkan Bumi dengan Green Arsitektur berbahan Bambu

{[['']]}
Mungkin bagi orang Indonesia bambu sering dipandang sebelah mata. Bambu di anggap materialnya “wong kere”. Bahan bangunan bagi orang yang tidak mampu membeli batu bata, semen, genteng dan lain-lain yang relatif mahal. Orang melihat bahan baku rumah adalah menunjukkan status sosial seseorang dan mungkin gengsi seseorang. Maka hanya orang miskinlah yang dianggap yang mampu membeli bambu dan hanya mampu mewujudkan desain rumah bambu saja. Kalo menurut para ahli asing berpendapat bahwa bambu merupakan material masa depan yang berpotensi menggantikan kayu karena makin menipisnya hutan tropis yang merupakan penghasil kayu yang utama untuk saat ini.



Jika kita perhatikan, ada beberapa macam alasan dan keuntungan yang membuat kita harus meyakini bahwa desain rumah bambu ternyata desain rumah terbaik untuk kediaman manusia.

1. Desain rumah bambu memiliki nilai estetika yang cukup tinggi. Lihatlah bangunan-bangunan gazebo yang dibangun secara alami ditempat-tempat wisata, mushala serta tempat-tempat persinggahan yang cukup nyaman untuk dikunjungi. Bahkan bangunan rumah tinggal pun yangb terbuat dari bambu bisa dirancang lebih estetis dan natural menawan.



2. Desain rumah bambu termasuk pada desain rumah tahan gempa sebab anyaman bambu tak akan mudah roboh sebagaimana bangunan batu. Jika pun Anda kejatuhan dinding bambu, akibatnya tentu tidak akan seburuk jika Anda tertimpa batu-batu rumah gedung.


3. Rumah bambu lebih nyaman, dingin dan tak memerlukan perawatan yang mahal. Rumah bambun tak membutuhkan AC karena kesejukan alami akan datang menyusup ke sela-sela dinding rumah.


4. Desain rumah bambu dengan pengelolaan ketahanan yang benar, dapat bertahan selama 20 tahun.



5. Desain rumah bambu menjaga pemiliknya dari rasa sombong dan angkuh dari kekayaan rumah, namun juga tak perlu membuat minder para pemiliknya, karena dengan pola desain rumah bambu yang unik dan kreatif, bisa jadi rumah bambu menjadi perhatian setiap orang.


Bambu merupakan salah satu tanaman lingkungan yang berfungsi untuk menjaga keseimbangan alam. Dengan banyaknya bambu yang ditanam, tentu saja akan menjaga keselamatan lingkungan
Share this post :
 
Nice Blog : Creating Website | Template | Mas boim Template
Copyright © 2013. BOMBA DOT COM - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger